Kucing tidur di litterbox: Apa yang sebenarnya sedang terjadi dalam pikiran kucingmu?

[dipi_image_mask image=”@ET-DC@eyJkeW5hbWljIjp0cnVlLCJjb250ZW50IjoicG9zdF9mZWF0dXJlZF9pbWFnZSIsInNldHRpbmdzIjp7fX0=@” shape=”Shape37″ shape_scale_x=”1.09″ shape_scale_y=”0.92″ image_horz=”-3″ image_vert=”166″ layer_1_enable=”on” layer_1_background_color=”#f2e9e6″ layer_2_enable=”on” docration_element_1=”DottedShape” layer_2_background_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ layer_2_horz=”55%” layer_2_vert=”-14%” layer_2_scale=”0.61″ layer_3_enable=”on” docration_element_2=”AbstractCircle” layer_3_background_color=”#F5ECE8″ layer_3_horz=”-29%” layer_3_vert=”38%” layer_3_scale=”0.6″ _builder_version=”4.18.0″ _dynamic_attributes=”image” _module_preset=”default” custom_margin=”-100px||||false|false” custom_margin_tablet=”-100px||||false|false” custom_margin_phone=”-50px||||false|false” custom_margin_last_edited=”on|phone” global_colors_info=”{%22gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724%22:%91%22layer_2_background_color%22%93}”][/dipi_image_mask]
Penasaran kenapa kucing tidur di litterbox? Baca artikel ini untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi dalam pikiran kucingmu dan bagaimana mengatasinya dengan cara yang aman dan nyaman

Artikel ditulis oleh:

Avatar photo
Hario Dhanar
Published on 17 Mei 2023
Last Updated on 17 Mei 2023

Melihat kucing tidur mungkin sudah bukan hal yang aneh baik pecinta kucing maupun yang bukan. Kucing tidur bisa dimana saja, tapi apa jadinya jika ada kucing tidur di litterboxnya? Ada apa sebenarnya dengan tingkah laku kucing yang satu ini?

Sebagaimana yang kita tahu, litterbox digunakan sebagai tempat untuk pipis atau pup bagi kucing. Tapi ini untuk kucing tidur? Yuk kita ungkap dibalik perilaku kucing tidur di litterbox agar kita bisa sedikit lebih paham mengenai tingkah laku kucing.

Kucing tidur di litterbox?? Hii.. jijik ah.. Tapi mengapa mereka begitu ya?

kucing tidur di litterbox
kucing tidur di litterbox yang ada di dalam kandang

Ada beberapa alasan mengapa kucing tidur di litterbox dan mereka merasa nyaman begitu ketimbang tidur di tempat tidurnya sendiri yang sudah majikannya sediakan untuknya. Untuk mempermudah, Dokterpet akan membagi alasan kucing tidur di litterbox menjadi 2 kategori: masalah kesehatan dan perilaku dari kucing itu sendiri.

Hal ini menjadi masalah yang serius diperhatikan karena litterbox bukanlah tempat yang higienis untuk kucing tinggali.

Mau tahu apa yang terjadi jika membiarkan kucing tidur di litterbox? Ia akan terserang penyakit karena litterbox itu penuh dengan kuman dan bakteri yang dapat menempel di bulu-bulu mereka. Selain itu pasir yang menempel di bulu-bulu tersebut bisa membuat bulu-bulu tubuhnya menggumpal dan jika itu tertelan saat kucing menjilati tubuhnya akan menyebabkan penyumbatan saluran pencernaan dan pembuangan.

So, berbahaya sekali nggak tuh!?

Dibalik kucing tidur di litterbox ada masalah kesehatan yang mengintai

Ternyata kucing tidur di litterbox itu bukan masalah yang sepele lho! Kaitan dengan masalah kesehatan mereka ternyata cukup besar.

Ada beberapa penyakit yang membuat kucing lebih memilih untuk selalu berada di dekat litterbox kaitannya dengan masalah kesehatannya.

1.Kucing terserang radang sendi

Radang sendi banyak menyerang kucing yang sudah lanjut usia. Radang sendi tidak hanya membuat kucing untuk malas bergerak seperti untuk makan atau minum, tetapi membuat mereka juga lebih betah berada di dekat dengan litterbox mereka atau bahkan tidur di dalamnya.

Sendi yang sudah tidak kuat lagi seperti saat mereka masih muda dulu menyusahkan kucing untuk masuk ataupun keluar dari dalam litterbox. Daripada bolak-balik hanya untuk sekedar pipis atau pup, banyak kucing tua yang setelah mereka buang air, mereka juga memilih untuk tetap berada di dalamnya. Entah itu duduk, berbaring atau tidur sekalian.

2.Adanya dementia pada diri kucing

kucing dan majikannya - Kucing tidur di litterbox: Apa yang sebenarnya sedang terjadi dalam pikiran kucingmu?
kucing dan majikannya

Dementia atau pikun juga dapat menyerang kucing senior atau tua yang merupakan penurunan fungsi pada otak untuk mengingat.

Dengan adanya dementia akan mengaburkan ingatan kucing apakah ia baru saja dari litterbox dan hendak kembali ke kasurnya untuk istirahat atau justru menganggap litterbox itulah kasurnya.

3.Masalah kesehatan lain yang ia derita

kucing dan - Kucing tidur di litterbox: Apa yang sebenarnya sedang terjadi dalam pikiran kucingmu?
kucing sedang menggali pasir di litterboxnya

Ada beberapa masalah kesehatan yang di derita kucing yang dapat membuatnya bolak balik ke litterbox. Masalah kesehatan itu antara lain:

  • Diabetes
  • Diare
  • Sembelit
  • Adanya penyumbatan di saluran kemih

Dengan mengidap salah satu penyakit diatas akan membuat anak bulumu lebih sering ke toiletnya sekalipun ternyata tidak ada setetes pipis atau sebutir kotoran yang keluar. Hal yang sangat menyiksa bagi peliharaanmu dan membutuhkan pertolongan segera oleh dokter agar penyakitnya tidak lebih parah dan kamu bisa tetap bersama dengan kucingmu.

Ternyata ada hubungannya dengan perilakunya lho!

Perilaku kucing yang suka tidur di litterbox itu tidak lazim. Bisa saja terjadi perubahan perilaku pada kucing yang disebabkan oleh alasan-alasan tertentu yang bisa kamu temukan di bawah ini.

1.Kucingmu stress kali

Banyak hal yang dapat membuat kucing dapat mengalami stress mulai dari kebisingan, ketakutan terhadap majikan karena majikan galak dan suka menghukum dirinya ketika bertingkah yang dianggap buruk di mata majikannya, maupun kedatangan penghuni baru di dalam rumah.

Kucing akan mencari tempat yang dapat membuatnya merasa aman dan nyaman untuk menghilangkan stress yang dideritanya. Salah satu tempat yang bisa membuatnya nyaman mungkin pada litterboxnya.

2.Mungkin saja ia mau lahiran

Kucing yang merasa gelisah karena sebentar lagi akan lahiran akan mencari tempat yang sekiranya aman dan nyaman untuknya tinggal. Tempat itu bisa jadi jatuh pada litterboxnya dibandingkan tempat lain.

Jika kamu punya kucing yang tengah hamil dan sebentar lagi akan melahirkan, baiknya siapkan tempat yang nyaman untuknya lalu taruhlah ia disana sampai lahirannya selesai.

3.Kecapekan habis main, bisa jadi

Pernah liat anak yang kecapekan setelah bermain lalu ia tertidur dimana saja? Hal itu juga bisa terjadi pada kucing usia muda. Ia terlalu lelah untuk keluar dari dalam litterboxnya dan memilih untuk langsung tidur begitu selesai buang kotorannya.

4.Aroma pasir litterbox yang harum

Untuk menghindari bau setelah kucing buang air, kita biasanya gunakan pasir beraroma wangi dan memiliki tekstur yang tidak terlalu kasar. Hal ini bisa jadi dipikiran kucing adalah sesuatu yang menyenangkan dan membuatnya untuk betah berlama-lama tinggal di dalam sana. Sehingga tanpa sadar mereka pun memilih litterbox sebagai tempat tidur mereka yang baru.

5.Sedang ingin menandai wilayahnya

Bagi kamu yang punya kucing lebih dari satu, kamu akan temukan kucingmu berkelahi satu sama lain. Entah itu rebutan makanan, mainan, atau litterbox. Dengan terjadinya perebutan ini, salah satu kucingmu ingin menegaskan bahwa litterbox ini adalah punya dirinya. Sehingga ketika kucing tidur di litterbox ia akan mengklaim tidak ada yang boleh masuk ke dalam sini kecuali dirinya.

Sudahkah kamu tahu tentang ini?

Solusi atasi kucing yang suka tidur di litterbox

Ada 2 cara atasi kebiasaan kucing tidur di litterbox yaitu dengan mengunjungi dokter hewan yang ada di dekat rumahmu dan berkonsultasi pada pakar perilaku kucing.

1.Membuat jadwal kunjungan ke klinik hewan

kucing tengah diukur suhunya - Kucing tidur di litterbox: Apa yang sebenarnya sedang terjadi dalam pikiran kucingmu?
pemeriksaan kesehatan kucing oleh dokter hewan

Jika kebiasaan kucing tidur di litterbox terkait dengan masalah kesehatan seperti yang disebutkan diatas, membuat jadwal kunjungan ke klinik hewan memang perlu dilakukan. Cari tahu penyebab masalah kebiasaan kucingmu ini dengan penyakit yang ia derita yang mana merupakan tugas dari dokter hewan.

Dokter akan menanyakan riwayat kesehatan kucingmu dan perilaku kucingmu lalu akan melakukan serangkaian tes untuk memastikan apakah benar kucingmu mengalami masalah kesehatan.

Serangkaian tes seperti tes urin untuk memastikan apakah kucing terkena diabetes, pemindaian sinar x atau ultrasound yang digunakan untuk melihat apakah ada penyumbatan saluran kemih akibat terbentuknya batu-batu disana, atau panel darah untuk memastikan ginjal berfungsi dengan baik atau tidak juga mengetahui tingkat kadar gula dalam tubuh.

2.Meminta saran dari ahli perilaku kucing

Untuk merubah hal ini apabila sudah menjadi kebiasaan tidaklah mudah. Mungkin kamu butuh saran dari sang ahli yaitu pakar perilaku tentang kucing.

Jika hal ini terjadi dikarenakan kucing mengalami stress atau ketidakcocokan karena adanya penghuni baru di rumah yaitu bayi, bisa kamu ceritakan. Apakah harus mengubah suasana rumah sehingga cukup nyaman untuk kucing tinggali atau bagaimana. Kamu bisa meminta saran solusi kepada pakar perilaku kucing tersebut.

Mau punya nama-nama kucing yang terdengar keren, lucu, dan imut? Yuk baca:

Sumber Tulisan
Dokter Pet hanya menggunakan sumber tulisan berkualitas, termasuk jurnal ilmiah, untuk mendukung fakta pada tulisan kami dan menjaga artikel Dokter Pet akurat, handal dan dapat dipercaya.

Daily Paws (2023). Why Is My Cat Sleeping in the Litter Box? A Cat Behaviorist Gives Us the Scoop.

Pawtracks (2023). Why is your cat lying in the litter box?

The Sprucepet (2023). Why Is My Cat Sleeping in Their Litter Box?

[dipi_reading_progress_bar bar_animation=”striped” bar_bg_color=”RGBA(255,255,255,0)” bar_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ bar_striped_color=”#F5ECE8″ _builder_version=”4.18.0″ _module_preset=”default” global_colors_info=”{%22gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724%22:%91%22bar_color%22%93}”][/dipi_reading_progress_bar]
[dipi_text_highlighter text_highlighter_text=”Peraturan” text_highlighter_suffix=”Komentar!” highlight_shape=”circle_2″ stroke_color=”#f2beae” _builder_version=”4.18.0″ _module_preset=”default” all_text_text_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ highlighted_text_font=”|800|||||||” highlighted_text_text_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ sufix_text_text_color=”gcid-6956b91d-f244-466d-9669-f54caa4da332″ global_colors_info=”{%22gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724%22:%91%22all_text_text_color%22,%22highlighted_text_text_color%22%93,%22gcid-6956b91d-f244-466d-9669-f54caa4da332%22:%91%22sufix_text_text_color%22%93}”][/dipi_text_highlighter]
Harap jangan menanyakan keadaan darurat atau pertanyaan medis khusus lainnya tentang hewan peliharaan di kolom komentar!

Sebagai sumber informasi online, Dokter Pet tidak dapat dan tidak memberikan nasihat atau konseling medis khusus. Pemeriksaan fisik menyeluruh, riwayat pasien, dan hubungan antara dokter hewan-pasien-klien diperlukan untuk memberikan nasihat medis khusus.

Kalau kamu khawatir hewan peliharaanmu mengalami keadaan darurat atau jika kamu memiliki pertanyaan medis khusus terkait dengan kondisi medis hewan peliharaanmu saat ini, silakan hubungi atau kunjungi dokter hewan terdekat.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *